teruntuk ;
teruntuk; Jangkar Bahtera.
........akhirnya.
:')
speechless. gatau mau ngomong apa. hari itu ternyata masih sama. ketika tepat setahun yang lalu, pertama kali meneteskan air mata untuk sekolah kehidupan ini. ketika baru masuk, ketika belum tahu apa-apa. ketika baru menjadi murid di sana belum genap seminggu. entah kekuatan apa yang membuat keluarga ini bisa membuat kami yang belum mengerti apa apa waktu itu meneteskan air mata.
sewaktu itu, belum genap seminggu. tapi rasa sayang itu sudah tumbuh. berbenih. dan masih sampai sekarang. ketika setahun udah berlalu. malah makin kuat.
pada akhirnya, hari ini, tetes air mata itu jatuh lagi. perasaan itu masih sama. rasa merinding itu masih ada. ketika Hymne membahana. ketika sekali lagi disadarkan bahwa, sekolah ini memang bukan sekolah biasa.
tau ga sih, betapa geregetannya ketika melihat wajah-wajah pias kalian ketika MOPDB hari pertama dan kedua. yang kupingnya harus panas mendengar 'banyak hal' dari PJ dan POSKO. wajah yang lelah, capek, gak tidur. tweet-tweet kalian di dunia maya yang mengeluhkan ini itu.
jujur, saya pengen banget hari ketiga ini datang.
pengen kalian tahu kalau semua usaha kalian ga sia sia. pengen kalian sadar kalau, selama tiga hari itu, kalian udah jadi manusia super --ketika tubuh diminta untuk memberikan energi lebih, otak diminta untuk berpikir lebih cepat, tangan diminta untuk bekerja lebih sering. suatu saat nanti kalian bisa berbangga telah melewati masa-masa itu. dan akan kangen. karena 'kekuatan super' seperti itu nggak akan datang tiap hari.
pengen kalian belajar mencintai smansa seperti kami mencintainya.
...kalau SMANSA benar-benar bisa dipeluk.
selamat mengarungi tiga tahun kalian di sekolah kehidupan ini, Jangkar Bahtera. selamat datang di keluarga kecil kami :)
Jangkar Bahtera
SMANSA, 2012/2013
"...makasih banyak atas hari-hari berharga itu, kakak kakak Meriam Baja dan Benteng Batu. teruslah bimbing kami untuk terus mengangkat nama baik smansa. ajari kami untuk mencintai smansa seperti kalian mencintainya...."
Juli, 2011
0 comments